Belajar Dan Berbagi Informasi Dunia Pelayaran

Tata Cara Pendaftaran Diklat Pelaut dan Penyetaraan BP3IP Jakarta

Tata Cara Pendaftaran Diklat Pelaut dan Penyetaraan BP3IP Jakarta


  1. Mengambil nomor antrian kesehatan di loket costumer service setiap hari senin dan kamis mulai pukul 07.30
  2. Menyerahkan nomor antrian dan mendapatkan form pemeriksaan kesehatan
  3. Melaksanakan pemeriksaan kesehatan ( umum, mata, telinga dan narkoba ) di poliklinik setiap hari senin dan kamis ( mulai pukul 07.30 s/d 15.00 )
  4. Melihat bukti pemeriksaan ( 1 hari ) setelah pemeriksaan pada loket kesehatan dan mengambil formulir pendaftaran di loket diklat apabila memenuhi syarat dalam pemeriksaan kesehatan
  5. Membayar biaya formulir pendaftaran di bank BNI
  6. Menyerahkan bukti invoice hasil pembayaran formulir pendaftaran pada loket pengambilan slip
  7. Mengisi form pendaftaran dan menyerahkan berkas dokumen beserta form pendaftaran tersebut ke loket verifikasi dokumen
  8. Melaksanakan seleksi potensi akademik diruang wawancara setiap hari ( Selasa, rabu, jumat )
  9. Melihat hasil pengumuman pada papan pengumuman 
  10. Melapor di loket pendaftaran untuk memperoleh invoice biaya diklat

Tata Cara Pendaftaran DKKP & Pemutakhiran

  1. Mengambil nomor antrian di loket customer service
  2. Mendaftar di loket pendaftaran DKKP dan Pemutakhiran di Lt.1
  3. Membayar biaya diklat di Bank BNI
  4. Menyerahkan Invoice bukti pembayaran ke loket


Kalender Pendaftaran diklat Pelaut Periode 1 dan II tahun 2013 berdasarkan surat Keputusan Penetapan Peserta Pendidikan dan Pelatihan Pelaut Tingkat I, II, III, IV dan V Bidang Keahlian Nautika dan Teknika Periode III tahun 2013 pada BP3IP


Klik gambar untuk memperbesar

Informasi Lebih lanjut kunjungi http://www.bp3ipjakarta.ac.id

Tags :

Related : Tata Cara Pendaftaran Diklat Pelaut dan Penyetaraan BP3IP Jakarta

0 komentarmu:

Post a Comment

Tata Tertib Berkomentar :

* Tidak boleh mencantumkan link apapun ke dalam komentar.
* No SARA
* Tidak menggunakan kata yang menyinggung perasaan orang lain
* Silahkan Utarakan Pertanyaan Yang ada hubungannya dengan Postingan atau pertanyaan Umum Masuk ke Contact Form